Jembatan Menuju Lokasi Bandara Singkawang Ambruk

0
0 views

Singkawang, BengkayangNews.com – Jalan SP 1 di Kelurahan Singkawang Kecamatan Singkawang Selatan tak dapat di lalu akibat Ambruk, Sabtu (25/11/2023).

Diketahui jembatan yang ambruk ini merupakan jembatan penghubung antara jalan SP 1 menuju SP 2. Jalur ini salah satu akses masyarakat untuk aktifitas, mengangkut hasil kebun dan lainnya.

BACA JUGA : Inovasi BASUH POSYANDU BUNTING (Bersama Asuh Posyandu Bantu Tuntaskan Stunting) Meraih Juara 2 Lomba Kresida Kota Singkawang Tahun 2023

Dan terlebih jalan ini juga salah satu akses jalan yang digunakan untuk menuju lokasi Bandara Singkawang.

Diakatakan Apriyanto Camat Singkawang Selatan, sebelum ambruk total, jembatan ini sudah menunjukan gejalan rusak.

“Sekitar 2 bulan yang lalu jembatan tersebut sudah mulai ambruk, akibat tergusur air hujan, meski demikian jembatan tersebut masih bisa dulalui. Kerusakan kali ini sudah tidak bisa dilalui lagi” pungkas nya. (Rd)